33 Tahun, Surat Kabar Kampus Ganto UNP Terus Lahirkan Jurnalis Hebat

PADANG – Surat Kabar Kampus (SKK) Ganto Universitas Negeri Padang memperingati hari jadi ke 33 tahun.

Puncak peringatan dilaksanakan Minggu (29/5), yang merupakan kegiatan penutup dari rangkaian berbagai kegiatan yang diselenggarakan.

“Di usia 33 tahun Ganto telah melahirkan banyak penulis dan jurnalis-jurnalis hebat. Kesempatan bergabung di Ganto jangan disia-siakan,” kata salah satu pendiri SKK Ganto, Prof. Harris Effendi Tahar, dalam sambutannya.

Tidak hanya memberikan keuntungan untuk anggota yang terlibat langsung kegiatan di organisasi, Ganto juga telah menjadi wadah untuk memajukan intelektualiatas sivitas akademika UNP.

Bahkan tidak jarang memberikan manfaat untuk orang-orang yang berada di luar UNP.

“Selama berdirinya, Ganto telah banyak memfasilitasi dosen, tenaga kependidikan, serta mahasiswa untuk mempublikasikan hasil karya mereka. Itu merupakan salah satu sektor penting dalam mengembangkan intelektual di kampus,” tukuk Harris Effendi Tahar.

Hal yang tidak jauh berbeda diungkapkan salah satu staf ahli SKK Ganto, Ahmad Kosasih.

Pria yang biasa menjadi pengasuh rubrik keagamaan tersebut menyatakan Ganto juga telah menjadi wadah untuk syiar nilai-nilai keagamaan serta memberikan solusi masalah-masalah keagamaan yang dialami sivitas UNP.

“Sesuai dengan motonya Ilmu Amaliah Amal Ilmiah, tidak hanya menampilkan laporan berbentuk berita, Ganto juga telah mampu berperan sebagai ladang menyebar amal yang ilmiah,” ujar Ahmad Kosasih.

Besarnya manfaat Ganto juga dirasakan salah satu pendiri SKK Ganto lainnya, Yurnaldi. Mantan wartawan Harian Kompas tersebut mengakui jika SKK Ganto yang dulunya bernama Tri Darma menjadi salah satu bagian penting perjalanan karirnya sebagai jurnalis.

“Tidak dapat dipungkiri SKK Ganto merupakan salah satu tempat menempa kemampuan saya sebagai jurnalis dan penulis. Masih banyak jurnalis-jurnalis lain yang lahir dari Ganto,” kata Yurnaldi.

Meski tidak semua alumni SKK Ganto berkarir di dunia jurnalistik, banyak alumni SKK Ganto yang tetap bergelut dengan dunia tulis menulis.