14 Warga Tanah Datar Positif Covid-19 dan Satu Meninggal Dunia

Penanganan masyarakat saat pendami di Tanah Datar. (ist)

BATUSANGKAR – Masyarakat terpapar Covid-19 di Tanah Datar kian bertambah, hari ini Selasa (6/7) sebanyak
14 orang terkonfirmasi positif, dan hanya satu orang sembuh.

Dengan terus bertambahnya warga yang terpapar sehingga telah mencapai sebanyak 2663 orang.

“Disamping itu, 14 positif dan satu sembuh, dari laporan Diskes Tanah Datar juga satu orang meninggal dunia,” kata Kasubag Humas Muharwan.

Warga meninggal itu adalah Perempuan, 59, Jorong Piliang Nagari Limo Kaum Kecamatan Lima Kaum pekerjaan ibu rumah tangga.

Diutarakan, hingga saat ini warga meninggal dunia telah mencapai 83 orang, atau sejak mulainya pandemi.

Sementara, katanya, pasien positif berasal dari Kecamatan X Koto 3 orang, Limo Kaum 4, Tanjung Emas 1, Sungai Tarab 1, Batipuh 3, Rambatan 1, dan Lintau Buo Utara 1.

Untuk pasien sembuh adalah perempuan, 48 , ibu rumah tngga, Jorong Subarang Nagari Koto Baru Kecamatan X Koto.

Ditambahkannya, pasien positif iti dirawat diberbagai rumah sakit di Sumbar, kemudian 303 orang menjalani isolasi mandiri.

Di tengah banyak korban dan terpapar, dan telah berada di zona orange, Muharwan menegaskan untuk mematuhi aturan Pemkab untuk Prokes dengan menerapkan 6M yakni memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, membatasi mobilisasi, dan melakukan vaksin. (ydi)