PADANG – Boas Atururi kembali berkostum Semen Padang FC. Pemain kelahiran Mariadei, Serui, 21 Agustus 1990 itu dikabarkan telah bergabung dengan Irsyad Maulana cs., di mess tim. Welcome back Boas Atururi.
Kembalinya pemain berposisi di bek kiri Kabau Sirah musim 2017, itu diinformasikan oleh manajer tim, Win Bernadino.
“Ya, Boas (Atururi) mau gabung ke kita lagi. Insya Allah dia sampai malam ini,” kata Win kepada topsatu, Senin (11/2).
Boas Atururi musim lalu berkostum Persipura. Setelah musim lalu tuntas, maka Boas yang sudah cukup familiar di Padang berminat kembali memperkuat anak asuh Syafrianto Rusli.
Pada musim 2017 lalu itu, Boas tentu sedih karena Semen Padang FC terdegradasi ke Liga 2. Boas pun pindah ke Persipura.
Dengan akan bergabungnya Boas Atururi maka amunisi yang telah dimiliki pasukan Syafrianto Rusli hampir mendekati full team termasuk empat legiun asing yakni Shukurali Pulatov asal Uzbekistan posisi bek tengah, Nildo Victor Juffo asal Brasil di posisi gelandang serang, Mario Barcia asal Argentina berposisi di gelandang serang dan Tristan Koskor berpaspor Estonia berposisi sebagai striker. (dede)