IDI dan PPNI Padang Sukseskan Vasinasi Covid-19 bagi Anak

Para nakes yang tergabung antara PPNI dan IDI Padang foto bersama saat pelaksanaan vaksinasi bagi guru dan pelajar di lingkungan Ar Risalah. Ist

PADANG-Ikatan Dokter Indonesia (IDI) dan Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Kota Padang Kota Padang bersinergi sukseskan vaksinasi covid-19, bagi anak usia 12 hingga 17 tahun. Pelaksanaan vaksinasi berlangsung Sabtu (4/9) di Ar- Risalah dengan target sebanyak 1300 peserta.

“Peserta 1300 orang ini terdiri dari para guru dan siswa,” kata Ketua PPNI Padang, Alfitri, kepada Singgalang, Sabtu (4/9).

Dikatakannya, kegiatan vaksinasi bagi guru dan siswa itu diawali dengan komitmen IDI dan PPNI kota Padang berperan aktif dalam program pencegahan covid di Kota Padang. Vaksinasi tersebut bisa terselenggara berkat kerjasama dari semua pihak. Mulai dari dinas kesehatan Sumbar, DKK Kota Padang serta pihak yayasan Ar Risalah, yang juga meminta persetujuan orang tua untuk vaksinasi bagi anak-anak mereka.

Terpisah Ketua DPD PPNI menyampaikan untuk vaksinasi di Ar Risalah pihaknya menurunkan sebanyak 40 orang vaksinator, yang terbagi pada 8 tim
.

“Kegiatan hari ini merupakan rangkaian kegiatan vaksinasi anak sekolah di Kota Padang dan mulai besok, (Senin-red) sampai 2 minggu ke depan kami, PPNI dan IDI Padang juga berkontribusi mensukseskan vaksinasi SMP dan SMA. Semoga kegiatan ini menjadi usaha maksimal kita mencapai herd imunity di Kota Padang,” terang Alfitri,

Disisi lain Ketua IDI Padang, dr Riendra, mengatakan vaksinasi merupakan ikhtiar mereka untuk mencapai herd imunity.

“Ini juga sumbangsih kita buat Kota Padang, walaupun di perguruan Ar- Risalah bukan saja warga Padang. Namun inilah pesan pesan kehidupan bagi kita semua agar mensukseskan program pencegahan covid di kota kita. Semoga ihktiar dan keterlibatan aktif IDI dan PPNI bisa menjadi solusi percepatan vaksinasi di Kota Padang,” sebutnya.

Disebutkan Riendra, dalam kegiatan vaksinasi tersebut IDI juga menurunkan tim vaksinator dokter dan dokter anak dari Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) Sumbar. (arief)