TUA PEJAT – Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 104 di Kabupaten Kepulauan Mentawai laksanakan salah satu kegiatan fisik yakni pengecatan terhadap Masjid Nurul Iman, Desa Bukit Pamewa, Sipora Utara, Rabu (13/3).
Pada kegiatan ini, Satgas TMMD tak hanya dibantu oleh warga setempat saja, akan tetapi turut dibantu anggota Polres Mentawai serta pemuda yang tergabung ke dalam ikatan remaja Masjid Nurul Iman.
“Pada kegiatan kali ini disebabkan ada 3 giat hari ini, Satgas TMMD bagi-bagi kelompok, dimana pengecatan masjid ini kami dari unsur TNI ada 8 personil serta dibantu 4 orang anggota Polri. Selain itu masyarakat dan juga remaja mesjid turut bergotong royong bersama kami,” kata Bintara Pembina Desa (Babinsa) Bukit Pamewa, Kopda. Johan Munthe.
Rumah ibadah itu dicat dengan dominasi warna hijau tua pada dinding serta dikolaborasikan dengan warna coklat di bagian kusen, pintu dan pagarnya. Rencananya, aksi pengecatan ini akan dirampungkan sampai tuntas dalam satu hari kerja.
“Kita targetnya hari ini selesai, tapi kalau nggak selesai, besok disiapkan. Tapi mudah-mudahan bisa selesai hari ini juga,” imbuhnya.
Kegiatan ini merupakan salah satu dari 4 sasaran fisik yang disasar TNI pada Program TMMD ke 104 di Mentawai, diantaranya, pembukaan jalan sepanjang 5 kilometer dengan lebar 10 meter dengan parit pada sisi kiri dan kanan masing-masing 1 meter di Desa Bukit Pamewa, Sipora Utara. Selain itu, Satgas TMMD juga membangun 30 unit jamban bagi masyarakat miskin. Selain itu, pengecatan Mesjid Nurul Iman, Desa Bukit Pamewa dan, pengecatan Gereja GPDI, Desa Tuapejat. (Ricky)