SUNGAI LIMAU – Pemerintah Kabupaten Padang Pariaman lakukan upayakan pencapaian target pemberian vaksin melalui gebyar-gebyar vaksinasi masal dengan melibatkan banyak pihak.
Seperti pada Selasa (16/11/2021) kemarin, misalnya, juga digelar di SMA Negeri 2 Sungai Limau.
Vaksinasi massal di SMAN 2, itu dilaksanakan oleh Badan Intelijen Negara (BIN) Daerah Sumatera Barat. Kepala BIN Daerah Sumbar, Hendra, turun langsung memantau kegiatan dan, tampak turut mendampinginya Kapolresta Pariaman, AKBP Deny Rendra Laksmana, Dandim 0308 Pariaman, Letkol CZI Titan Jatmiko dan Kepala Dinas Kesehatan, Yutiardi Rivai.
Kepala BIN Daerah Sumbar, Hendra tampak sangat apresiasi sekali melihat antusias pelajar mengikuti program vaksinasi. Hal itu terlihat dari pagi hingga selesai. Yaitu mulai dari proses registrasi sampai penyuntikan vaksin.
Penyelenggaraan vaksinasi di SMAN 2 tetap dengan penerapan protokol kesehatan.
“Luar biasa antusias masyarakat Sungai Limau mengikuti vaksinasi, baik pemudanya maupun lansia. Semua mau ikut serta,” kata Hendra.
Sekaitan hal itu, Kadis Kesehatan Padang Pariaman, Yutiardi Rivai tetap mengingatkan kepada para pelajar, pemuda dan masyarakat pada umumnya, walaupun sudah divaksin, supaya tetap disiplin protokol kesehatan. Prokes mesti dilaksanakan sampai pandemi berubah endemi.
Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat, Nurhayati, seusai pelaksanaan kegiatan melaporkan, jumlah masyarakat, termasuk pelajar, yang ikut suntik vaksin pada hari Selasa tersebut mencapai 3.072 orang.
Rinciannya, untuk vaksinasi dosis pertama, 1.575 orang, dosis kedua 1.476 orang dan dosis ketiga 21 orang, yaitu khusus untuk SDM Kesehatan. (213)