Agam  

Sertijab Kepsek SMAN 2 Lubuk Basung, Sedih Bercampur Gembira

LUBUK BASUNG – Suasana sedih bercampur gembira kental terasa saat Serah Terima Jabatan (Sertijab) Kepala Sekolah SMAN 2 Lubuk Basung, Senin (20/12/21)

Bagimana tidak, segenap guru, pelajar dan pegawai sekolah tampak bergembira menyambut kehadiran kepala sekolah yang baru dan juga sedih melepas kepala sekolah yang lama.

Kehadirin Nasril, mantan Kepala SMA N 1 Tanjung Raya disambut suka cita.

Sementara itu kepindahan Wan Nasri ke SMA IV Nagari di Bawan dilepas dengan berat hati.

Suasana itu tergambar pada acara serah terima jabatan kepala SMA N 2 Lubuk Basung dari Wannasri kepada Nasril Senin (20/12) ini. Wasmiati, perwakilan guru dalam sepatah katanya menyebut Wan Nasri adalah kepala sekolah yang suka melakukan terobosan untuk kemajuan sekolah.

Selain menciptakan lingkungan sekolah nyaman, yang ditandai dengan makin indah dan cantiknya taman sekolah, Wasmiati yang segera memasuki masa purna bakti itu menyebut Wan Nasri berhasil memajukan pustaka sekolah.

“Beliau berhasil menggerakkan aktifitas perpustakaan. Pustaka sekolah makin menarik sehingga meningkat kunjungan siswa ke perpustakaan kita, pak Wan lah penggeraknya.

Untuk kepala sekolah yang baru, Wasmiati mengatakan bahwa guru guru juga gembira menyambut kehadiran Nasril.

“Selamat datang pak Nasril, kami juga mendengar keberhasilan bapak di SMA Tanjung Mutiara, maka kami yakin di SMA Negeri 2 Lubuk Basung bapak akan didukung oleh segenap warga sekolah untuk memajukan sekolah kita ” katanya.

Ketua Komite Nasrial Dt Asa Asalabiah selain mengucapkan terimakasih kepada Wannasri dan selamat datang kepada Nasril, juga menyatakan komitmen komite sekolah untuk melanjutkan kerjasama dengan kepala sekolah yang baru.

“Komite siap mendampingi kepala sekolah yang baru untuk melanjutkan aktifitas pendidikan dan pembangunan sekolah” katanya.

Kepala Sekolah yang baru dan yang lama juga memberikan sambutan yang intinya saling mengucapkan terimakasih. “Saya berharap sekolah akan lebih maju lagi setelah dibawah kepemimpinan pak Nasril, saya percaya itu” kata Wan Nasri

Sedangkan Nasril, menimpali dengan janji bahwa dia akan bersama sama dengan semua warga sekolah memajukan SMA Negeri 2 Lubuk Basung. “Insya Allah saya lebih suka kita membangun silaturrahmi dan kekeluargaan dari pada membangun hubungan atasan dan bawahan ” ujarnya.

Mewakili Dinas Pendidikan, Pengawas Sekolah Ali Nusir berpesan agar kelebihan kelebihan yang telah diraih sekolah dimasa kepemimpinan Wan Nasri dilanjutkan dan ditingkatkan. “Saya percaya pak Nasril mampu untuk itu, selamat bekerja pak Nasril” kata Ali Nusir yang tidak lupa mengucapkan terimakasih kepada Wan Nasri (513)