Wabup Rudi Hariyansyah Buka Lomba Keagamaan

Wakil Bupati, Rudi Hariyansyah membuka lomba bidang keagamaan dalam rangka menyambut Tahun Baru Islam 1 Muharram 1445 Hijriyah di Kecamatan Basa Ampek Balai Tapan. (ist)

PAINAN – Wakil Bupati Pesisir Selatan, Rudi Hariyansyah membuka lomba bidang keagamaan dalam rangka menyambut Tahun Baru Islam 1 Muharram 1445 Hijriyah di Kecamatan Basa Ampek Balai Tapan, Jumat (14/7).

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Pesisir Selatan, Rudi Hariyansyah mengucapkan selamat tahun baru Islam 1 Muharram 1445 H kepada seluruh umat Islam sedunia, khususnya kepada masyarakat Kecamatan Basa Ampek Balai Tapan dan umum kepada masyarakat Kabupaten Pesisir Selatan.

Dikatakan, peringatan tahun baru Islam 1 Muharram 1445 Hijriyah kali ini sangat berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Dimana, pada tahun sebelumnya hanya dilaksanakan secara sederhana saja.

Hal itu dikarenakan adanya pandemi Covid-19 yang melanda Indonesia dan dunia, akan tetapi sekarang sudah terbebas dari pandemi Covid-19, sehingga bisa memeriahkan tahun baru Islam 1 Muharram 1445 H dengan berbagai acara dan lomba bidang keagamaan.

“Saya mengapresiasi kegiatan lomba keagamaan dalam rangka menyambut tahun baru Islam 1 Muharram 1445 ini. Semoga melalui lomba keagamaan ini akan lebih mensyiarkan agama Islam dan membentuk karakter generasi muda yang berakhlak mulia dan taat menjalankan ajaran agama Islam,” katanya.

Selain itu, wabup juga meminta semua pihak mendukung berbagai kegiatan pembangunan bidang keagamaan. Karena, bidang keagamaan juga tetap menjadi fokus dan prioritas Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan. Hal itu sangat penting dalam rangka menciptakan masyarakat yang religius dan berakhlak mulia. (son)