PADANG – Pemerintah selalu mencairkan uang gratis sebesar Rp400 ribu sampai Rp600 ribu untuk masyarakat yang berhak menerima setiap 3 bulan sekali.
Tetapi, sampai saat ini, tanggal 20 Agustus 2023 masih belum ada uang sebesar Rp400 ribu ataupun Rp600 ribu masuk ke dalam rekening Bank BRI, Mandiri ataupun BNI.
Sebelum menuju pembahasan kenapa uang gratis tersebut belum dicarikan, kita akan membahas tentang uang gratis yang diberikan oleh pemerintah ini.
Yang dimaksud uang gratis yang diberikan oleh pemerintah ini adalah sebuah program Bantuan Sosial (Bansos) yang diberikan oleh pemerintah.
Ada 2 jenis Bansos yang dicairkan oleh pemeritah setiap 3 bulan sekali, yaitu Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT).
Baca juga: Cara Dapatkan Uang Gratis Rp150 Ribu di Google Tanpa Download Aplikasi dan Undang Teman
Dengan begini, kamu tidak akan gagal paham lagi tentang uang gratis yang diberikan oleh pemerintah yang dimaksud dalam artikel ini.
Selanjutnya, kita akan membahas kenapa dua Bansos tersebut masih belum dicairkan oleh pemerintah hingga saat ini kepada masyarakat yang berhak menerimanya?
Dilansir dari chanel Youtube Diary Bansos, narator menyatakan bahwa keterlambatan pencairan Bansos BPNT dan PKH pada periode Juli, Agustus dan September karena penyesuaian data di Pusat Data dan Teknologi Informasi (Pusdatin).
Hal ini diprediksi karena adanya masyarakat yang berhak menerima Bansos PKH yang anaknya naik jenjang pendidikan seperti dari SD ke SMP dan begitu seterusnya.
Dengan perubahan data ini, terpaksa pihak Pusdatin harus menyesuaikan kembali data penerima manfaat Bansos PKH ini sehingga membuat kterlambatan pencairan.
Nah, bagi kamu yang ingin memastikan kembali apakah kamu berhak menerima uang gratis resmi dari pemerintah ini, bisa mengikuti langkah-langkah berikut ini.
Berikut adalah cara yang bisa kamu lakukan untuk bisa melakukan pengecekan terhadap data penerima Bansos BPNT ataupun PKH.