PADANG – Hari ini, Semen Padang FC akan menjamu PSPS Riau dalam putaran kedua Grup 1 Pegadaian Liga 2 2023/2024, Jumat (17/11) malam di Stadion H. Agus Salim.
Namun, kabar mengenakkan didapat dimana beberapa pemain Semen Padang FC termasuk pemain anyar dan tiga pilar tim dipastikan absen.
Fandi Eko Utomo, pemain anyar yang baru saja bergabung dari Bhayangkara Presisi FC, mengalami cedera hamstring saat latihan.
Cedera tersebut membuatnya hanya bisa debut saat melawan Sriwijaya FC.
Selain itu, Dimas Roni Saputra, pilar tim di posisi gelandang bertahan, juga tidak dapat diturunkan karena mengalami kendala di lutut. Wiganda Pradika dan Roken Tampubolon juga dipastikan absen karena akumulasi kartu.
Pelatih Semen Padang FC, Delfiadri, menyatakan ia akan memanfaatkan pemain yang siap 100 persen untuk turun di lapangan. Meskipun pada putaran pertama mereka berhasil menang di kandang PSPS Riau, Delfiadri menekankan setiap pertandingan harus dihadapi serius.
“PSPS Riau kali ini berbeda, mereka punya banyak pergantian pemain,” kata Delfiadri. Meskipun demikian, ia berharap dapat memaksimalkan tiga poin di kandang, terutama dengan dukungan penuh dari para suporter.
Sementara itu, kapten Semen Padang FC, Rosad Setiawan, menyatakan semua pemain telah bersiap untuk menghadapi laga melawan PSPS Riau. Ia menegaskan tidak ada pertandingan yang mudah dan meminta doa untuk tim agar bisa meraih tiga poin di kandang.
Dwiki, pemain lain yang sebelumnya absen karena cedera, kemungkinan besar akan dimainkan pada babak kedua pertandingan. Hal ini diharapkan dapat memberinya kesempatan untuk memantau permainan tim dan mengurangi kesalahan saat diturunkan.
Pada akhir wawancara, Rosad Setiawan mengakhiri dengan meminta doa dari para pendukung untuk kesuksesan Semen Padang FC dalam pertandingan tersebut. (102)