SAWAHLUNTO – Walikota Sawahlunto Deri Asta mengunjungi lokasi tanah longsor yang menghancurkan rumah, kantor Lurah dan menutup badan jalan yang terjadi Jumat lalu, Selasa (31/12). Longsor terparah di Lembah Segar, sebanyak tujuh titik longsoran dari Puncak Polan.
Pada kesempatan itu Walikota memberikan bantuan berupa selimut dan kebutuhan harian lainya. Ia mengharapkan masyarakat tetap bersabar dan waspada dalam menghadapi bencana tesebut.
Berkat instruksi Walikota, batu besar ton yang menggelinding di pinggang bukit mengancam rumah penduduk berhasil dipecahkan.”Kami tim gabungan dan masyarakat setempat, bersama-sama memecahkan batu,”sebut Arfizon Kabid BPBD Kesbangpol Bersama Babinsa Serda Mistono. (bandi)