Atlet Renang Sumbar Sumbang Emas di Peparnas Solo

Siti Aisyah

PADANG – Atlet renang asal Sumatera Barat (Sumbar), Siti Aisyah, berhasil meraih medali emas dalam Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) XVII di Solo, Jawa Tengah. Ia meraih emas dari nomor 50 meter gaya kupu-kupu putri.

Siti bahagia usai mempersembahkan emas bagi kontingen Sumbar. Ia mendedikasikan prestasi tersebut untuk keluarga serta seluruh masyarakat Sumbar yang selalu mendukung perjuangannya di ajang olahraga multi-event untuk atlet berkebutuhan khusus tersebut.

“Mohon doanya agar ke depan saya bisa menjadi atlet internasional yang membela tim Merah Putih di ajang dunia,” kata Siti Aisyah di Kota Solo, Jateng pada Rabu (9/10/2024).

Keberhasilan Siti Aisyah ini mendapat apresiasi dari pelatih renang National Paralympic Committee (NPC) Kabupaten Sijunjung, Yulidarti, yang turut mendampingi atlet Sumbar di ajang Peparnas 2024. Ia mengungkapkan kebanggaannya atas pencapaian Siti, yang mampu meraih emas di nomor 50 meter gaya kupu-kupu putri, sejalan dengan kerja keras dan latihan intensif yang selama ini dijalani oleh Siti.

“Siti menunjukkan hasil latihan kerasnya selama ini. Prestasi ini layak diraih dan kami berharap ia bisa terus berkembang,” ujar Yulidarti.

Saat ini, Siti Aisyah tercatat menjalani latihan di Sekolah Keberbakatan Olahraga (SKO) di Solo, berkat arahan dari Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora). Sebelumnya, Siti memulai latihan di Kabupaten Sijunjung, namun setelah tampil gemilang di ajang kejuaraan pelajar tahun lalu, ia mendapat kesempatan untuk berlatih di Solo.

“Kami yakin, dengan persiapan matang dan dukungan yang ada, Siti bisa menjadi seperti Ratih, atlet Sumbar lainnya yang telah membela Indonesia di ajang internasional,” jelas Yulidarti.

Siti Aisyah masih berpeluang menambah koleksi medalinya. Ia dijadwalkan akan turun pada dua nomor lainnya, yakni 200 meter gaya bebas dan 50 meter gaya punggung putri.(MC)