Pilgub, Aldi Taher Optimis Bisa Kumpulkan Syarat Dukungan

Aldi Taher. (ist)

PADANG – Artis ibukota Aldi Taher bertekad maju dalam pemilihan Gubernur Sumbar 2020 mendatang melalui jalur perseorangan. Dia optimis bisa mengumpulkan dukungan KTP lebih kurang 400 ribu, untuk maju di sisa waktu 13 hari ke depan.

“Insyaallah saya optimis. Saya meminta doa teman-teman semua ya,” kata Aldi usai konsultasi ke KPU Sumbar, Senin (3/2).

Aldi mengatakan, mendapatkan banyak dukungan dari kabupaten kota yang masuk ke tim Jadi Mayjen TNI (purn) Syamsu Jalal – Aldi Taher (Jadi).

“Saya berterimakasih karena banyak dukungan dari warga Minang, ada yang memasukkan dukungan 3.000 hingga 5.000 ke tim Jadi, jumlahnya nanti kami sampaikan,” sambungnya.

Aldi mengatakan, saat ini dia bersama tim datang ke KPU Sumbar untuk berkonsultasi mengenai persyaratan bagi calon gubernur dan wakil yang akan maju pada pemilihan gubernur tahun 2020 ini.

Kedatangan Aldi disambut oleh Kasubag teknis Jumiati, didampingi plt Kabag Hukum, Teknis dan Hupmas Aan Wuryanto, beserta staf KPU Romi Marza Putra.

Sebelumnya, Pasangan Myjen TNI (purn) Syamsu Jalal – Aldi Taher menyatakan maju untuk Pemilihan Gubernur 2020 di Sumatera Barat (Sumbar). Usai deklarasi, Syamsul Jalal mengatakan, tujuannya maju sebagai bakal calon gubernur karena ingin membangun Sumbar. Latar belakangnya dari tentara menjadi modal untuk memimpin.

Sedangkan Aldi Taher, sesuai latar belakangnya dari perkeja seni ingin membangkitkan kembali dunia perfilman di Sumbar. (bambang)