LUBUK BASUNG – Politisi Senior sekaligus pendiri PAN Agam, Yefri Lubis mengatakan Taslim Dt. Tambogo menjadi kandidat kuat calon Bupati Agam yang akan diusung partainya.
Menurutnya, Taslim merupakan kader PAN yang sudah teruji berbuat untuk partai. Punya kapasitas yang mumpuni dan tidak perlu diragukan lagi.
“Taslim lahir dan besar di PAN. Dia merupakan kader terbaik PAN dari Agam, sangat layak untuk kita usung untuk menjadi calon Bupati Agam,” ujar Yefri Lubis, Sabtu (22/2).
Sesepuh PAN Agam tersebut berkeyakinan jika Taslim menjadi Bupati Agam, kesejahteraan masyarakat akan semakin meningkat, pembangunan akan lebih baik lagi.
“Taslim itu punya visi yang jelas terhadap kemajuan Agam, punya jaringan dilevel nasional. Dan yang terpenting adalah kepeduliannya terhadap daerah tidak diragukan lagi,” lanjutnya.
Dia berharap kader PAN yang ada di Agam kompak untuk memenangkan Taslim. Mulai dari tingkat cabang, hingga ranting serentak bergerak.
“Saya bersama beberapa para pendiri PAN di Agam bersepakat untuk turun langsung memenangkan Taslim,” tegasnya. (rel)