Polres Solok Selatan Bagikan Sembako untuk Warga

Salah seorang warga Sangir menerima bantuan dari Kapolres Solok  Selatan, Jumat (10/4). (von)

PADANG ARO – Polres Solok Selatan membagikan sembako untuk masyarakat dalam situasi mewabahnya virus Covid-19, Jumat (10/4).

Pemberian sembako diawali dari pemukiman penduduk sekitar Makopolres dan dilanjutkan kepada warga yang sulit mendapatkan kebutuhan sehari-hari.

Kapolres AKBP Imam Yulisdianto mengatakan, kendati dalam suasana libur, namun dirinya selalu terpanggil untuk peduli kemanusiaan dan memberikan bantuan berupa sembako serta masker kepada masyarakat.

Kapolres juga mengajak masyarakat untuk mematuhi imbauan pemerintah agar tidak berkumpul dan selalu memakai masker.

“Hindari dulu kegiatan yang sifatnya membuat orang berkumpul agar penyebaran wabah ini bisa ditekan,” katanya .

Polres Solok Selatan berada di garda depan dalam mengamankan pintu masuk perbatasan, guna untuk mengantisipasi penyebaran covid-19.

Syaiful (65) salah seorang warga Sangir bersyukur mendapat bantuan sembako.

Ia mengakui, sejak wabah korona tidak bisa lagi untuk mencari nafkah. (von)