PADANG-Dua tim papan atas di Grup A diuntungkan drawing. Di saat tim-tim lain tengah berjuang untuk meraih tiket 8 besar, di hari kelima, Rabu (28/10/2020) , SSB Putra Wijaya dan Akademi TNI-Polri pada Selasa (27/10/2020) telah meraih tiket 8 Besar.
Putra Wijaya yang dibesut pelatih Uthan ‘Bos Rahel’ Alhakim menjadi tim pertama yang ke babak 8 besar tersebut. Di laga terakhir Selasa (27/10/2020) petang Putra Wijaya kontra Excellent berakhir imbang 2-2. Otomatis Putra Wijaya tampil juara Grup A dengan tujuh poin.
Sedangkan Akademi TNI-Polri walau menang 3-0 vs Persegat namun poin akhir yang dibukukan Akademi TNi-Polri 6 poin. Artinya juara Grup A dihuni Putra Wijaya san Akademi TNI-Polri runner up.
Dari drawing panpel Putra Wijaya dan Akademi TNI-Polri diuntungkan dan langsung lolos ke babak 8 besar.
Sama halnya yang menghuni di Grup F. Tim juara dan runner up juga diuntungkan undian, langsung lolos ke 8 besar begitu usai memainkan laga terakhir penyisihan grup.
Lawan Putra Wijaya di 8 besar menunggu pemenang antara Bina Bakat (runner up Grup B) vs Merah Putih (juara Grup C) yang bakal kick-off Kamis (29/10/2020) pukul 07.00 WIB.
Sementara lawan Akademi TNI-Pori di babak 8 besar juga bakal menunggu pemenang antara Nusa Indah (juara Grup B) vs Bina Muda (runner up Grup C) pada Kamis (29/10/2020) pukul 10.00 WIB. (D2)