PADANG – Dua tiket ke babak semifinal Gala Siswa Indonesia (GSI) 2018 tingkat SMP se-Sumbar direbut kesebelasan Payakumbuh dan Sijunjung dari Grup B yang dibentang di Lapangan Lanut Sutan Sjahrir Tabing Padang.
Sedangkan di Grup A yang dibentang di Lapangan FIK UNP Air Tawar partai terakhir antara Padang versus Limapuluh Kota ditunda pagi ini. Grup ini yang dipastikan melaju baru Limapuluh Kota.
Melajunya dua tim dari Grup B itu setelah di laga penyisihan grup kemarin mencatat satu kemenangan dan sekali imbang. Sijunjung versus Payakumbuh di laga pembuka pada pagi hari berakhir podo 1-1. Kemudian dilanjutkan pada laga siang hari pukul 14.00 WIB yang mempertemukan Sijunjung kontra Tanah Datar berkesudahan 2-1. Lalu dilanjutkan pada pukul 16.00 WIB yang mempertemukan Tanah Datar lawan Payakumbuh yang berkesudahan 0-3. Alhasil, Payakumbuh dipastikan juara Grup B dan Sijunjung sebagai runner up Grup B.
Dari Lapangan FIK UNP pada laga penyisihan pagi hari mempertemukan Pasbar kontra Limapuluh Kota berakhir 0-2. Selanjutnya duel pada pukul 14.00 WIB saling bentrok Padang kontra Pasaman Barat berkesudahan tanpa gol.
Laga terakhir antara Padang versus Limapuluh Kota terpaksa ditunda pagi ini pukul 07.30 WIB ditempat yang sama. Penundaan jadwal pagi ini diakibatkan kondisi lapangan tidak bisa digelar pertandingan akibat digenangi air (force majeure). Yang pasti satu slot semifinal telah dikantongi Limapuluh Kota hasil sekali menang kontra Pasbar 2-0.
“Satu pertandingan babak penyisihan terakhir di Grup A antara Padang vs Limapuluh Kota terpaksa kita tunda besok pagi di tempat yang sama. Kondisi lapangan yang tak mungkin dilanjutkan akibat digenangi air hujan,” ujar Panpel Yulius Dede.
Ditambahkan Yulius Dede, duel semifinal sistem silang. Juara Grup A lawan runner up Grup B. Sedangan juara Grup B ditantang runner up Grup A.
Wakil Gubernur Sumbar, Nasrul Abit berharap tahun depan 19 kabupaten/kota ambil bagian di Gala Siswa Indonesia (GSI). Tahun ini baru diikuti enam tim dari utusan kabupaten/kota. (dede)