LUBUK BASUNG – Hasil panen perdana sayur manis jenis caisin Kelompok Usaha Bersama (Kube) Saiyo Sarasaki Nagari Persiapan Koto Gadang, Kecamatan Baso, Sabtu (15/9) mencapai 1 ton lebih.
“Penanaman sayur caisin dilakukan pola tumpang sari dengana tanaman tomat,” kata Ketua Kube Saiyo Sarasaki , Irwandra Pakian Bandaro Bajangguik.
Kube Saiyo Sarasaki merupakan kelompok binaan Dinas Sosial (Dinsos) Sumatera Barat yang diserahkan ke Dinsos Agam dengan bantuan modal pertama sebesar Rp20 juta pada 2015 lalu yang bergerak di bidang usaha pertanian dengan usaha tanaman, kapelo (ubi jalar) tomat, cabai, terung.
Dari dana bantuan kelompok sebesar Rp20 juta itu papar Irwandra Pakiah Bandaro, hasilnya cukup memuaskan, saat ini kelompok sudah memiliki dana kas sebesar Rp500 juta lebih dalam tenggang waktu 4 tahun.
Panen perdana sayur manis jenis Caisin cukup memuaskan, meski harga jual Rp1.500 per kilogram namun hasilnya cukup menggembirakan, mudah-mudahan hasil panen berikutnya diharapkan lebih lebih satu ton. (kasnadi)