PADANG – Kesebelasan Batang Anai FC dijadwalkan, Kamis (27/9) subuh menuju Jambi. Keberangkatan klub asal Padang Pariaman itu guna melakoni laga pertama Liga 3 Regional Sumatera.
Skuad Batang Anai FC yang dibesut pelatih Aminuddin melakoni laga tandang di laga pembuka Liga 3 Babak Regional Sumatera. Lawan Batang Anai FC tim asal Jambi, Batanghari FC.
“Kami besok subuh berangkat ke Jambi. Semua pemain kami bawa,” kata Aminuddin yang mengontak Singgalang, Rabu (26/9).
Dikatakan Aminuddin, anak asuhnya optimistis menghadapi Batanghari FC di pertemuan pertama.
“Modal kami menuju Jambi dengan semangat kebersamaan. Ini yang selalu saya tanamkan kepada anak-anak. Alhamdulillah, selama hampir sepekan kami masuk TC Penuh kekompakan dan semangat kebersamaan sangat kental,” jelasnya.
Kapten tim Randy Chandra menambahkan, dirinya bersama teman-teman telah siap menghadapi leg I di markas Batanghari FC itu. “Kekompakkan yang kami bina selama ini mudah-mudahan bisa memberi hasil positif di laga pertama babak regional Sumatera ini,” kata Randy.
“TC Penuh selama hampir sepekan ini memang sangat penting bagi kekompakan kami. Hendaknya saat lawan Batanghari FC nanti semangat pantang menyerah saya dan rekan-rekan semakin meningkat agar bisa menang,” harapan pesepakbola yang pernah berguru ke Uruguay dalam program SAD Indonesia itu.
Usai dijamu Batanghari FC pada Sabtu (29/9) akhir pekan ini maka laga kedua (leg II), Batang Anai FC balik menjamu Batanghari FC pada 6 Oktober mendatang di Stadion Sungai Sariak, Padang Pariaman. (dede)