LUBUK BASUNG –Menuju Desa wisata berbasis ekonomi kreatif, Wali Nagari Simarasok Kecamatan Baso, Agam Muhammad Nur Zen memberikan dukungan terhadap program Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Simarasok..
Dukungan itu disampaikan Muhammad Nur Zen Wali Nagari Simarasok didampingi Afrida Wati Sekretaris nagari dan Ifnaldi Ketua Pokdarwis Simarasok kepada Singgalang di ruangan kerjanya, Senin (26/4) menjelaskan, personil Pokdarwis sebagai penggiat pariwisata diketuai Ifnaldi cukup gigih menggali dalam pengembangan beragam potensi wisata yang dimiliki Simarasok.
“Salah satu program Pokdawis Simarasok tidak kalah pentingnya adalah melakukan pemberdayaan kepada masyarakat dibidang pariwisata yang dapat meningkatkan kualitas kegiatan pariwisata sebagai upaya mencapai tujuan pembangunan pariwisata ekonomi kreatif berkelanjutan,” kata Muhammad Nur Zen.
Perkembangan ekonomi kreatif berdampak pada pertumbuhan kegiatan pariwisata, karena pariwisata memerlukan proses kreatif diimplementasikan dalam pembuatan souvenir, kuliner dan atraksi seperti wisata minat arung jeram di alur sungai batang Agam di Jorong Sungai Angek.
Tentunya diharapkan kepada Pokdarwis, agar dapat membuat tahapan pemetaan partisipatif sebagai bahan dalam menyusun rencana pengembangan Nagari Simarasok menuju desa wisata, harap Muhammad Nur Zen.
Ditambahkan Afrida Wati, Nagari Simarasok memiliki 4 Jorong, meliputi Jorong Simarasok, Koto Tuo, Kampeh dan Jorong Sungai Angek, masing-masing Jorong tersebut, terdapat potensi wisata yang dapat dikembangkan, diantaranya, Daerah Aliran Sungai (DAS) Batang Agam sebagai wisata minat arung jeram dan tubing, Puncak Bukik karang sebagai jalur tracking, ngalau pengintai bukik Durian, hamparan persawahan sebagai lokasi kuliner tradisional, lokasi camping ground, goa nan panjang, ranah kubuang 13, pemandian batu putiah, makam Inyiak Laia-Laia dan gelanggang paralayang puncak bukik kampeh,
Geliat pengembangan Desa wisata berbasis ekonomi kreatif Nagari Simarasok Kecamatan Baso, Agam, kata Ifnaldi Ketua Pokdarwis Simarasok, mendapat kunjungan dari rombongan Kementerian Pariwisata RI yang diketuai Asisten Deputi Manajemen Strategis Oni Yulfian, Senin (14/12/2020) lalu.
Kemudian mendapat dikunjungan dari tim Komisi Komisi 1 DPRD Provinsi Sumbar diketuai Syamsul Bahri didampingi Dinas PMD Sumbar dan sejumlah Pokdarwis di Sumatera Barat juga telah melakukan kunjungan studi banding ke Desa wisata Nagari Simarasok.(Kasnadi)