LUBUK BASUNG -Anggota DPRD Agam, Joni Putra Dt Bintaro Hitam merespon positif peran pers dalam mencuatkan ke permukaan pada berbagai permasalahan kehidupan di tengah masyarakar, agar tata kehidupan berjalan sinergis antara satu dengan lainnya.
“Seperti halnya, muncul keluhan masyarakat atau adanya harapan mereka untuk sebuah perubahan. Hal patut disikapi guna mencarikan solusi terbaik demi peningkatan kesejahteraan masyarakat dan perubahan yang lebih baik di masa selanjutnya,” kata Dt Hitam, Jumat (6/3).
Pemerintah dan masyarakat serta peran insan pers pada dasarnya saling terkait, dan akan memberikan yang terbaik dalam mengisi pembangunan. Baik bersifat fisik maupun non fisik.
Sebab, eksisten komponen yang ada sangat penting dan memberikan kontribusi positif dalam mendorong penataan kehidupan bermasyarakat yang saling membantu demi menyukseskan program yang diinginkan pada jangka waktu yang panjang.
“Dalam hal ini, pemerintah dengan berbagai stakeholder yang merupakan lembaga pelayan masyarakat, demikian juga dengan insan pers, mereka juga berperan memberikan informasi yang ada kepada ranah publik, tentunya dalam koridor tata pelaporan yang sesuai dengan etika pers dan aturan perundang-undangan yang berlaku,” katanya.
Dengan demikian, masyarakat yang tersentuh dari informasi tersebut ikut merasakan dampaknya demi menuju sebuah perubahan kehidupan yang lebih baik.
Semoga saja, peran yang dilakukan secara profesional dan proporsional memberikan nilai positif menuju tata kehidupan yang bermanfaat bagi semua pihak, dan meminimalisir tingkat perbedaan antara satu dengan lainnya. (mursyidi)