Bahas Isu Strategis KIP, KI Sumbar Bertemu KI Jabar dan Kalteng

BANDUNG – Surprise dan sebuah kehormatan dua Komisi Informasi (KI) provinsi hebat, Sumbar dan Kalteng bertemu di Bandung Jawa Barat (Jabar) Kamis 17 Maret 2022.

Ketua KI Jabar Ijang Faisal didampingi Waka KI Jabar Dedi Darmawan dan Komisiner KI Jabar Husni Farhani Mubarakh, mempersamakan isu strategis tentang keterbukaan informasi publik.

Haji Arif Yumardi dan Adrian Tuswandi (KI Sumbar) juga ikut diskusi soal isu strategis itu lima komisioner KI Kalteng, Mukhlas Rojikin Nor (Ketua), Waka KI Kalteng Setni Betlina, Rosmilawati (ASE) Banderi Repelita (kelembagaan), dan Daan.

KI Jabar terus memaksakan dalam tanda kutip bahwa keterbukaan informasi publik harus dan wajib.

“Membangun kelembagaan KI sehingga bisa diakomodir oleh aturan keuangan ya harus intensif melakukan komunikasi,” ujar Ijang Faisal.

KI Kalteng mengatakan pas memperkuat kelembagan dan PSI di Jabar ini.

“KI Sumbar mengakui kalau belajar keterbukaan dan kelembagaan ini KI Jabar punya nilai lebih dan semangat inovasi dan kolaborasi sangat tinggi,” ujar Wakil Ketua KI Sumbar Arif Yumardi. (rls)