Padang  

Bedah Rumah Meri, Perumda AM Padang Terus Menunjukan Komitmen Peduli Warga dekat Sumber Air

Jajaran direksi dan tamu pada peletakan batu pertama bedah rumah Meri warga Balai Gadang oleh Perumda AM Kota Padang.

Pemilik rumah yang di bedah, Meri Ardini, menyampaikan terimakasih kepada Perumda Air Minum Kota Padang yang telah membangun rumah layak huni untuk keluarganya.

Pj Wako Padang Andree Algamar didampingi Dirut Perumda AM Kota Padang, Hendra Pebrizal bersama Kepala BWSS V, Naryo Widodo meninjau intake Palukan, Koto Tangah.

Ibu dua anak tanpa suami ini menyampaikan, program bedah rumah ini sangat membantunya, lantaran selama ini belum memiliki rumah.

“Terimakasih Perumda AM Padang atas bedah rumah ini. Sungguh bantuan ini sangat membantu saya dalam memberikan tempat tinggal yang layak bagi kedua anak saya,” pungkasnya.

Dalam kegiatan itu sekaligus dilakukan peninjauan perbaikan intake Palukahan oleh Balai Wilayah Sungai (BWS) V dengan kapasitas 500 perdetik serta peninjauan IPA Palukahan. Hadir dalam kesempatan itu Kepala Kejaksaan Negeri Padang, Dr. Aliansyah, Kepala BWSS V, Naryo Widodo. (Yuke)