Ragam  

Bentuk Nyata Pemenuhan HAM dalam Pelayanan Publik  dari Negara

Peranan Bhabinkamtibmas adalah membina masyarakat agar tercipta kondisi yang menguntungkan tugas Polri di desa/ kelurahan dengan metode – metode yang memusatkan Bhabinkamtibmas sebagai sarana masyarakat untuk berkonsultasi hingga menjadi pemecah masalah (problem solver) dalam konflik masyarakat. Melalui kegiatan sambang, tatap muka, door to door system, Bhabinkamtibmas berupaya menjadi konsultan bagi masyarakat. Melalui pelayanan publik “Bhabinkamtibmas” inilah Polri memberikan bentuk Public Service. Hal – hal yang menjadi bidang penanganan Bhabinkamtibmas adalah meliputi :

Melakukan pembinaan terhadap warga masyarakat yang menjadi tanggung jawabnya untuk dapat meningkatakan partisipasi masyarakat, kesadaran hukum dan ketaatan warga masyarakat terhadap hukum dan perundang-undangan yang berlaku;

Melakukan upaya kegiatan kerjasama yang baik dan harmonis dengan aparat desa, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda, tokoh adat dan para sesepuh yang ada di desa atau kelurahan;

Melakukan pendekatan dan membangun kepercayaan terhadap masyarakat;

Melakukan upaya pencegahan tumbuhnya penyakit masyarakat dan membantu penanganan rehabilitasi yang terganggu;

Melakukan upaya peningkatan daya tangkal dan daya cegah warga masyarakat terhadap timbulnya gangguan kamtibmas;

Membimbing masyarakat untuk berpartisipasi aktif dalam rangka pembinaan kamtibmas secara swakarsa di desa/kelurahan;

Melakukan kerjasama dan kemitraan dengan potensi masyarakat dan kelompok atau forum kamtibmas guna mendorong peran sertanya dalam binkamtibmas dan dapat mencari solusi dalam penganan permasalahan atau potensi gangguan dan ambang gangguan yang terjadi di masyarakat agar tidak berkembang menjadi gangguan nyata kamtibmas;

Menumbuhkan kesadaran dan ketaatan terhadap hukum & perundang-undangan;

Memberikan bantuan dalam rangka penyelesaian perselisihan warga masyarakat yang dapat mengganggu ketertiban umum;

Memberikan petunjuk dan melatih masyarakat dalam rangka pengamanan lingkungan;