BATUSANGKAR – Pengurus Bundo Kanduang Tanah Datar mengelar pelatihan peningkatan kapasitas dan pemahaman tentang Adat Basandi Syara, Syara Basandi Kitabullah (ABS SBK) bagi keluarga besarnya.
Kegiatan dalam rangkaian HUT Bundo Kanduang ke-49 dilaksanakan di rumah gadang Tantejo Gurhano, Batusangkar, Kamis (16/11) dibuka Bupati Eka Putra.
Bupati berharap kegiatan ini mampu memberikan pemahaman yang lebih mendalam terkait penerapan ABS-SBK di kehidupan sehari-sehari bagi pesertanya.
“Tertumpang harapan kita Bundo Kanduang akan mewariskan nilai-nilai adat dan budaya Minangkabau ke generasi muda, sesuai filosofi ABS-SBK yang menjadi acuan untuk beprilaku dan bertindak di kehidupan sehari-hari,” ujarnya didampingi Kepala Dinas Sosial PPPA Tanah Datar H. Afrizon.
Diutarakan Bupati, Pemkab tengah berupaya untuk mendukung seluruh program organisasi Bundo Kanduang melalui salah satu Program Unggulan (Progul), yakni peningkatan biaya operasional KAN, LKAAM, bundo kanduang, dan organisasi keagamaan.
“Insha Allah, Pemkab Tanah Datar mendorong apa saja program-program yang dicanangkan Bundo Kanduang. Untuk itu, kita berharap kegiatan serupa dapat terselenggara hingga ke nagari-nagari,” ujarnya
Sementara, Ketua TP PKK yang juga Penasehat Bundo Kanduang Ny. Lise Eka Putra mengatakan keberadaan organisasi Bundo Kanduang di tengah masyarakat sangatlah penting untuk membawa generasi Luhak Nan Tuo yang beradat dan berbudaya.
“Generasi muda Tanah Datar ada dibawah tanggung jawab bersama, termasuk organisasi Bundo Kanduang. Untuk melindunginya, menjaganya dan meyelematkannya dari pengaruh buruk dari perkembangan globalisasi,” katanya.
Narasumber pelatihan ini adalah Bundo Kanduang Sumatera Barat Prof. Dr. Ir. Raudha Thaib, M.P. (ydi)