BATUSANGKAR – Guna merebut hati pemilih pada Daerah Pemilihan (Dapil) Tanah Datar 4, tim Caleg Partai Nasdem Yusri Marseli Saputra Marsel berupaya hadir di tengah masyarakat.
Untuk ini, politisi mudah akrab dipanggil Marsel ini mengarahkan timnya menyasar di Dapil 4 dengan Kecamatan Sungai Tarab, Sungayang, Salimpaung, dan Tanjung Baru dalam merebut hati pemilih.
“Saat ini kita perkuat tim di Kecamatan Sungai Tarab dengan 8 nagarinya untuk merebut hati sekitar dua puluh ribu lebih pemilih, termasuk nagari terdekat” kata Marsel di Posko Pemenangannya di Sungai Tarab kemarin.
Sebagai politisi ia ingin berhasil menuju Rumah Bagonjong di Pagaruyung bersama 14 politisi lainnya di Dapil 4.
“Sebagai partai pengusung Capres Anis, ia berupaya untuk menarik minat pemilih dengan pendekatan komunikasi langsung pada masyarakat dengan konsep perubahan dalam prmbangunan anak nagari,” ucap Marsel.
Seorang Tim Marsel, Eriwaldi menyatakan tiap hari berupaya melakukan kegiatan sosialisasi pada masayarakat Sungai Tarab dari ke rumah untuk merebut hati.
“Kami berkunjung dari satu tempat ke tempat lainnya untuk merebut hati pemilih dan memperkenalkan Marsel,” ungkap Eriwaldi.
Alhamdulilah, lanjutnya, dengan pendekatan dari hati ke hati dan menghormati pilihan masyarakat dengan tidak menjelekan, merupakan konsep yang kita lakukan.
Tim perempuannya, Silvia menambahkan berupaya hadir di tengah masyarakat dalam tiap kegiatan, seperti kegiatan kelompok yassinan, kelompok tani, dan perempuan pekerja lainnya untuk memperkenalkan Marsel.
“Bersama tim perempuan Marsel kita berupaya hadir dalam kegiatan masyarakat. Pola ini tetap kita gelar hingga batas akhir kampanye,” ucap Silvia.
Sebelumnya, Politisi muda Partai Nasdem ini diundang Metro TV dengan zoom meeting bersama Rocky Garung baru-baru ini.
“Alhamdullah, tentunya senang bisa tampil dan berbicara langsung dengan Bung Rocky Gerung untuk ditayangkan live di Metro TV,” kata Marsel Caleg nomor urut 5.
Dikatakannya, saat itu tayangan acara Suara Reboant di Metro TV dengan pembawa acara Abdur Arsyad dan Aviani Malik, narasumber Rocky Gerung, serta Pakar hukum tata negara Bivitri Susanti.
“Saat itu juga berkomentar mahasiswa dan pemuda dengan tema wacana umur capres dan cawapres dari 40 menjadi 35 dan politik dinasti,” ungkap Marsel. (ydi)