Padang – Kasus tawuran antar pelajar di Sumatera Barat masih menjadi sorotan utama. Baru-baru ini, Thayyibal Syafiq, Tokoh Anak Inspiratif Sumatera Barat 2023, turut angkat bicara dan memberikan pandangannya terkait masalah sosial yang sering melibatkan remaja.
“Dalam beberapa waktu terakhir, kita terus mendengar tentang kasus tawuran dan balap liar di luar jam sekolah. Pihak berwajib akan mengambil langkah-langkah tegas dan melakukan mediasi untuk menanggapi permasalahan ini. Saya mengingatkan semua pihak untuk tidak mencoba-coba terlibat dalam hal ini,” ucap Thayyibal Syafiq.
Selain itu, Tokoh Anak Inspiratif Sumbar juga menyajikan solusi konstruktif terhadap perilaku negatif remaja, baik di dalam maupun di luar lingkungan sekolah.
“Untuk mencegah kenakalan remaja seperti tawuran dan kekerasan, penting untuk membentuk atau mengaktifkan kembali komite pencegahan kekerasan di setiap sekolah. Ini adalah langkah konkret yang dapat diambil untuk memastikan lingkungan belajar yang aman dan kondusif,” ungkapnya.
Syafiq menegaskan peran sentral sekolah dalam membentuk generasi penerus yang tangguh.
“Sekolah memiliki peran yang sangat vital dalam membentuk generasi muda sebagai calon pemimpin masa depan. Saya mengajak semua pihak untuk bersatu dalam semangat menjaga persatuan dan kesatuan, serta berkomitmen mewujudkan visi Indonesia Emas 2045. Kita, sebagai generasi saat ini, akan menjadi penentu kebijakan di masa yang akan datang,” pungkas Syafiq. (rl)