Pinjol BRI: Briguna
Agar bisa mendapatkan pinjaman BRI secara online, nasabah dapat mengecek fasilitas pinjaman “Briguna” lewat aplikasi mobile banking BRI, BRImo.
Briguna adalah fasilitas Kredit Tanpa Agunan (KTA) untuk memenuhi kebutuhan produktif maupun non-produktif bagi nasabah bank BRI. Pengajuan pinjaman ini bisa diajukan secara offline dan online.
Nasabah bisa memanfaatkannya untuk pembelian barang bergerak/tidak bergerak, biaya pendidikan, perbaikan rumah, pengobatan, dll.
Melalui fasilitas pinjaman Briguna, nasabah mendapatkan limit pinjaman dengan nominal hingga Rp 300 juta rupiah dengan bunga pinjaman mulai dari 4.5% per tahun.
Adapun tenor yang fleksiber mulai dari 6 bulan hingga maksimal 15 bulan, nasabah dapat menyesuaikannya sesuai dengan kondisi keuangan.
Nah, bagaimana cara memanfaatkan pinjol dari bank BRI ini? Mari simak ulasan lengkapnya berikut ini.
Cara mengajukan pinjaman di Brimo
Berikut adalah cara mengajukan pinjaman online BRIguna lewat aplikasi BRImo:
1. Buka Aplikasi ‘BRI Mobile (BRImo)’;
2. Pilih ‘Menu Lainnya>Produk BRI>Pinjaman BRI>Ajukan Baru’;
3. Selanjutnya, pilih ‘Kredit Konsumtif>Ajukan Pinjaman>Lanjutkan Pengajuan Pinjaman’;
4. Lalu, ‘Tentukan Jumlah Pinjaman>Ajukan Pinjaman’;
5. Masuk ke ‘Proses Pengenalan Wajah>Masukkan Kode OTP’;
6. Terakhir, akan masuk ke ‘Proses Pecairan’ pinjaman BRIguna secara Online.
Apabila pinjaman Briguna distujui di aplikasi BRImo, maka dana yang kamu butuhkan akan segera dicairkan ke rekening BRI.
Selanjutnya akan terdapat rincian pembayaran setiap bulan dengan cara auto-debet dari saldo rekening BRI nasabah.
Artinya, saldo rekening akan dipotong secara otomatis pada tanggal jatuh tempo untuk pembayaran cicilan dari pinjaman kamu.
Syarat pengajuan pinjaman..