BUKITTINGGI – Kecamatan Mandiangin Koto Sekayan (MKS) Kota Bukittinggi ditujuk sebagai tuan runah untuk pelaksanaan MTQ ke 40 tingkat Kota Bukittinggi.
MTQ yang telah berlangsung sejak tanggal 20 Juni 2022 kemaren diikuti sebanyak 290 peserta dengan 8 cabang yang diperlombakan.
Camat MKS Kota Bukittinggi Mihandrik yang dikonfirmasi Singgalang mengatakan dalam MTQ ke 40 tingkat kota itu kecamatan MKS mengirimkan sebanyak 100 khafilah yang akan diturunkan pada 8 cabang yang diperlombakan itu.
“Kito berdoa semoga khafilah yang diturunkan itu meraih prestasi yang genilang sehingga mengantarkan MKS sebagai juara umum,” ujarnya.(gindo)