PADANG – Data sementara dampak gempa di Solok Selatan, 40 rumah mengalami kerusakan dari berat hingga sedang.
Dari data yang diapat,di Nagari Talunan Maju, Kecamatan Sangir, Balai Janggo, 30 rumah rusak sedang dan 1 orang luka ringan.
Di Nagari Sungai Kunyit, 4 rumah rusak berat dan 6 rumah rusak sedang. Korban luka ringan 10 orang.
Kepala BPBD Sumbar Erman Rahman, menyatakan, tindakan sementara membuka posko kesehatan di Sungai Kunyit. Tim reaksi cepat saat ini sedang melakukan assesment ke lapangan. (yose/afrizal)