PADANG PANJANG – Renovasi Masjid Misbahul Ulum SMAN 1 Padang Panjang, Senin (13/4) telah dimulai. Kegiatan itu merupakan salah satu program Ikatan Alumni SMAN/SMAN1 Kota Padang Panjang.
Program renovasi itu dilaunching oleh Wawako Asrul tahun 2019 lalu. Renovasi diperkirakan akan menghabiskan biaya sekitar Rp3,5 miliar.
Sekretaris panitia pembangunan, Zulheri menyebutkan, renovasi dilakukan lantaran masjid yang ada saat ini tidak lagi mampu menampung jumlah siswa. Masjid yang sekarang hanya satu lantai, maka akan direnovasi menjadi dua tingkat.
“Semua biaya untuk renovasi ini berasal dari sumbangan donatur dan alumni. Ada yang berbentuk uang, ada juga materil seperti bata, pasir dan semen,” ujarnya.
Sampai saat ini, lanjut Zulheri, dana yang terkumpul baru sekitar Rp500 juta diluar yang menyumbangkan materil. “Bagi alumni atau donatur lain yang berniat menyumbang, silahkan transfer ke rekening panitia pada nomor 023101012808538 (BRI) dan 09000210266880 (BPD),” ajaknya.
Dengan dukungan banyak pihak, ia berharap renovasi masjid itu bisa cepat selesai dan nantinya dapat dipakai sebagai sarana ibadah dan pendalaman nilai-nilai agama Islam bagi siswa siswi SMAN 1 Padang Panjang. (Jas)