Enam Lagi Warga Pesisir Selatan Sembuh dari Covid

Kabag Humas dan Protokoler Setdakab selaku Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Pesisir Selatan, Rinaldi. (*)

PAINAN – Warga Pesisir Selatan yang sembuh dari Covid-19 terus bertambah. Pada, Senin (9/11) ada penambahan sebanyak 6 warga terkonfirmasi positif Covid-19 dinyatakan sembuh.

“Alhamdulillah, sebanyak 6 orang warga terkonfirmasi positif Covid-19 dinyatakan sembuh. Dengan demikian, total pasien sembuh hingga kini menjadi 386 orang,” ungkap Kabag Humas dan Protokoler Setdakab selaku Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Pesisir Selatan, Rinaldi, Senin (9/11) di Painan.

Rinaldi menjelaskan, keenam warga Kabupaten Pesisir Selatan yang dinyatakan sembuh dari Covid-19 tersebut adalah sebagai berikut :

1. Pasien kasus ke-405, laki-laki, umur 52 tahun, ASN Kantor Camat Lunang, alamat Medan Jaya Lunang Kecamatan Lunang, diisolasi secara mandiri di rumahnya.

2. Pasien kasus ke-455, laki-laki, umur 62 tahun, wiraswasta, alamat Talang Bungo Tapan Kecamatan Basa Ampek Balai Tapan, diisolasi secara mandiri di rumahnya.

3. Pasien kasus ke-345, laki-laki, umur 21 tahun, mahasiswa, alamat Jln. Perintis Kemerdekaan Painan Timur Kecamatan IV Jurai, di isolasi secara mandiri dirumahnya.

4. Pasien kasus ke-454, perempuan, umur 57 tahun, IRT, alamat Talang Bungo Tapan Kecamatan Basa Ampek Balai Tapan, diisolasi secara mandiri di rumahnya.

5. Pasien kasus ke-307, laki-laki, umur 58 tahun, ASN, alamat Talaok Kecamatan Bayang, diisolasi secara mandiri di rumahnya.

6. Pasien kasus ke-310, laki-laki, umur 37 tahun, honorer MTsN 2 Pessel, alamat Talaok Kecamatan Bayang, di isolasi secara mandiri di rumahnya.

Sementara, Senin (9/11) tidak ada penambahan pasien positif Covid-19 di Kabupaten Pesisir Selatan. Dengan demikian, jumlah pasien yang terkonfirmasi positif Covid 19 hingga kini tetap sebanyak 538 orang, sebut Rinaldi. (son)