PADANG – Sejumlah petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di Padang tumbang. Komisi Pemilihan Umum (KPU) Padang, mencatat enam petugas KPPS jatuh sakit usai bertugas dalam pemilu presiden dan pemilu legislatif pada Rabu (17/4) lalu.
Hal itu diakui Ketua KPU Kota Padang M Sawati. Kini mereka yang mengalami sakit secara perlahan kondisinya mulai membaik.
“Memang ada yang sakit dan satu orang terpaksa dirawat. Kami sedang mengajukan pembuatan surat untuk perawatan,” kata Sawati.
Ia mengatakan anggota KPPS yang harus dirawat adalah Yolla Sunardi yang bertugas di TPS 6 Kelurahan Teluk Kabung Kecamatan Bungus Teluk Kabung. Dia menjalani perawatan di Rumah Sakit Aisyiah.
Selain itu lima anggota KPPS lainnya yang juga jatuh sakit saat bertugas dalam pemilu namun tidak sampai dirawat di runah sakit.
Mereka yang jatuh sakit itu adalah Addicki Prihan yang mengalami sakit maag dan asam lambung, kemudian Yuliasman mengalami stroke ringan.
Setelah itu Muniah jatuh pingsan, Melati Sukma sakit telinga, hidung, dan tenggorokan (THT) dan Afriyal yang mengalami iritasi mata.
Sawati mengatakan total keseluruhan anggota KPPS yang saat itu bertugas dalam pemilu serentak di Kota Padang berjumlah 17.199 orang. Para anggota KPPS ini tersebar di 2.457 tempat pemungutan suara (TPS).
“Para anggota KPPS ini memang bekerja ekstra seharian hingga sampai sehari sesudah pemilu, sebelumnya kami sudah mengimbau agar menjaga kesehatan mereka,” ujarnya. (bambang)