SARILAMAK – Pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Limapuluh Kota, Ferizal Ridwan – Nurkhalis yang maju melalui jalur perseorangan siap mendaftarkan diri ke KPU setempat pada Pilkada 2020.
“Sesuai tahapan dan jadwal yang ditetapkan KPU, maka jam 11.11 WIB kami menyatakan sikap dan mendaftarkan diri disertai komitmen dalam melaksanakan kompetisi pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Limapuluh Kota melalui jalur perseorangan atau independen. Semoga Allah SWT meridhoi,” ucapnya, Kamis (20/2).
Pada kesempatan tersebut, pasangan ini juga menyatakan bahwa sejak September 2019 lalu, mereka telah mengambil keputusan untuk berpasangan, dan langsung mendeklarasikan diri pada 1 Oktober 2019 untuk maju di Pilkada Kabupaten Limapuluh Kota melalui jalur perseorangan.
Dijelaskan, sesuai amanat Peraturan KPU No.15 dan No.16 yang mengharuskan untuk mendeklarasikan diri dari awal, mengumpulkan pernyataan dukungan yang dilampiri fotokopi KTP, dalam artian bukan sekadar mengumpulkan KTP saja atau mencari KTP dan dukungan sendiri-sendiri, kemudian tahap selanjutnya Ferizal Ridwan – Nurkhalis juga mengambil username Silon(Aplikasi Sistem Informasi Pencalonan) pada 17 November 2019 lalu.
Untuk itu, dengan mengandalkan koalisi rakyat dan kekuatan silaturahim yang murni berasal dari suara serta keinginan masyarakat bawah, Ferizal-Nurkhalis merasa optimis untuk memenangkan kompetisi Pilkada Kabupaten Limapuluh Kota tahun 2020.
Ferizal Ridwan mengaku, sampai saat ini dia bersama tim relawannya telah mampu melakukan penggalangan dukungan melebihi yang telah dipersyaratkan KPU Limapuluh Kota, yakni minimal 22.539 dukungan atau 8,5 persen dari Daftar Pemilih Tetap (DPT), yang terdiri dari surat pernyataan dukungan dengan melampirkan -eKTP.
“Alhamdulillah, kita telah memperoleh sebanyak 79.000 dukungan, setelah diverifikasi internal bisa disilonkan lebih kurang sebanyak 37.000. Namun karena verifikasi dukungan harus singkron dan DPT, dan harus dipastikan tak ada data yang dobel terhadap calon yang sama, maka mengingat waktu kami mengambil angka dan submit sebanyak 30.001 dukungan dari 13 kecamatan, 79 nagari dan 461 jorong yang tersebar di Kabupaten Limapuluh Kota,” ungkapnya. (mat)