Agam  

Forsa – Smalam Bagikan 30 Ribu Masker

Anggota Forsa Smalam Ampek Angkek dibantu siswa SMAN 1 Ampek Angkek, membagikan masker gratis kepada pengemudi kendaraan, Sabtu (21/9) di Simpang Biaro. (Maswir Chaniago)

LUBUK BASUNG – Forum Silaturrahim Alumni SMAN 1 Ampek Angkek (Forsa-Smalam), Kecamatan Ampek Angkek, Kabupaten Agam membagikan masker secara gratis kepada pengemudi kendaraan, Sabtu (21/9) di Simpang Biaro.

“Masker yang dibagikan merupakan sumbangan alumni SMAN 1 Ampek Angkek yang lebih dikenal SMA Lambah (Smalam). Jumlah masker yang akan dibagikan 30 ribu lembar. Hari ini baru sampai 8.000 lembar, yang lainnya segera dikirim dari Jakarta. Masker ini dibagikan sebagai kepedulian alumni terhadap masyarakat akibat kondisi udara saat ini buruk akibat kabut asap pembakaran hutan,” kata Betriani, alumni SMAN 1 Ampek Angkek angkatan 95 di Simpang Biaro.

“Kami selaku alumni yang tinggal di kampung punya tanggungjawab untuk membahi-bahikan masker sesuai amanah yang dititipkan pengurus Forsa Smalam. Pembagian masker dibantu beberapa siswa,”katanya.

Salah seorang pengemudi yang sempat diwawancarai Singgalang di jalan lintas Bukittinggi-Payakumbuh menyampaikan terima kasih kepada alumni Smalam yang sudah membagikan masker. Apalagi kami membawa anak-anak. Bagi mereka masker itu bermanfaat. (Maswir)