PADANG -Rease Nadia, mahasiswi Teknik Sipil itu, tak ambil pusing dengan kebisingan. Walau ada gubernur, rektor ia tetap tekun meneliti di labor barunya.
“Ini labor mekanikal tanah Pak,” kata mahasiswi angkatan 2017 itu. Di sisinya ada Hani kakak kelasnya. Di balik kaca ada Riko.
Riko sedang menguji tanah asli. Apa itu, tanah bagian dalam. Ini gunanya untuk mengukur kekuatan tanah kalau sekuat apa bisa menahan bangunan.
Alat-alat di labornya modern karena baru dipasang. Harganya mahal, Rp1 miliar.
Gadis-gadis muslimah cantik di jurusan Teknik Sipil itu, tak satu dua, tapi banyak. Mereka semua akan jadi ahli, sebuah lompatan hebat negeri matriakat.
Kamis (23/1) PT Semen Indonesia (Persero) Tbk merevitalisasi Laboratorium Mekanika Tanah dan Laboratorium Material dan Struktur, Teknik Sipil, Universitas Bung Hatta (UBH) Padang. Peresmian dilakukanhari oleh Direktur Engineering & Project Semen Indonesia, Tri Abdi Satrijo bersama Gubernur Sumatera Barat, Irwan Prayitno dan Pjs. Rektor UBH, Hendra Suherman.
Direktur Engineering & Project Semen Indonesia, Tri Abdi Satrijo mengatakan Semen Indonesia memberikan bantuan dana peningkatan sarana prasarana pendidikan senilai Rp1 miliar. Dana bantuan digunakan dalam peningkatan infrastruktur dan penyediaan peralatan praktikum di Laboratorium Material dan Struktur dan Laboratorium Mekanika Tanah.
“Program revitalisasi ini merupakan bentuk komitmen Perseroan dalam mendukung visi pemerintah dalam menciptakan SDM yang unggul. Semoga revitalisasi laboratorium dapat memacu semangat seluruh civitas akademika di Univesitas Bung Hatta dalam pengembangan riset dan keilmuan, terutama para mahasiswa”, jelas Sigit Wahono.
Dikatakannya, dengan bantuan diharapkan mampu meningkatkan kemampuan mahasiswa dalam mengembangkan kemampuannya. Dengan itu kualitas pendidikan akan lebih baik.
“Dengan alat ini pengetahuan dan keilmuan adik-adik dapat terus ditingkatkan,”harapnya.
Sementara itu, Pjs Rektor UBH, Hendra Suherman, mengapresiasi bantuan revitalisasi yang dilakukan oleh Semen Indonesia. “Atas nama keluarga besar Universitas Bung Hatta, saya mengucapkan terima kasih kepada Semen Indonesia. Kami akan terus berusaha untuk meningkatkan kualitas proses pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat,” kata Hendra Suherman.
Dalam rangkaian kegiatan ini, Perseroan juga menggelar kompetisi vlog bagi mahasiswa Universitas Bung Hatta. Peserta diwajibkan membuat vlog dengan durasi 5 menit sesuai kreativitas masing-masing dalam memaparkan laboratorium Teknik Sipil setelah direvitalisasi.