PARIK MALINTANG – Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XV 2018 di Padangpariaman sudah ditabuh. Masing-masing atlet tiap daerah peserta sudah berlomba meraih hasil terbaik. Tak terkecuali Kabupaten Solok Selatan.
Di hari kedua pelaksanaan Porprov, kabupaten yang terletak di ujung selatan Sumatera Barat ini sudah mendulang medali. Tak tanggung-tanggung enam medali berhasil digondol.
“Alhamdulillah, enam medali sudah kami dapatkan. Tapi ini semua belum berakhir,” kata Ketua Umum KONI Solok Selatan, Mario Syah Johan, Selasa (20/11/2018).
Hingga Selasa sore, Solok Selatan masih bertengger di posisi kelima klasemen sementara peraih medali. Solok Selatan mengumpulkan tiga medali emas, dua perak, serta satu perunggu.
“Kita optimis medali ini terus bertambah,” sebut Mario.
Tiga medali emas disumbangkan tiga atlet dari cabang PABBSI. Tiga atlet PABBSI penyumbang emas yakni Handoko, Ikhsan Agusta, serta Jon Rizal. Sedangkan satu medali perak disumbangkan atlet PABBSI lainnya.
Satu medali perak lainnya berasal dari cabor dayung. Sedangkan satu perunggu disumbangkan atlet wushu.
“Kita harapkan cabor lain juga meraih medali emas untuk mengatrol posisi kita di klasemen,” ujar Ketum KONI Solsel yang kini maju sebagai calon legislatif untuk DPRD Sumbar itu.
Mario Syah Johan menyebut semangat atlet semakin terpompa setelah mendengar Solok Selatan berada di peringkat kelima sementara. Masing-masing atlet bertekad meraih medali. Mewujudkan harapan itu, Solok Selatan menurunkan 380 atlet untuk meraih medali sebanyak-banyaknya. (charlie)