PARIK MALINTANG – Ikatan Pemuda Pemudi Pilubang (IPPIL) Nagari Katapiang, Kecamatan Batang Anai, di Jakarta mengundang Bakal Calon (Balon) Bupati Padang Pariaman, Kompol. Maymuspi, menghadiri alek akbarnya yang ke 3 di TMII, Jakarta, Sabtu lalu.
Undangan dari IPPIL Jakarta tersebut di penuhi oleh Maymuspi. Maymuspi langsung datang dari Kampung menuju Jakarta dan secara bersama memeriahkan acara akbar IPPIL Jakarta yang ke 3 tersebut.
Atas undangan terhadap Balon Bupati Padang Pariaman dari IPPIL Jakarta tersebut, mengisyaratkan organisasi ini berlabuh bersama Maymuspi di Pilkada mendatang.
Ketua IPPIL Jakarta, Hasanuddin Ayun mengatakan, IPPIL Jakarta sengaja mengundang balon Bupati Maymuspi, di samping menghadiri acara akbar ke 3, juga ikut mendukung dan memberikan doa kepadanya.
Dukungan yang diberikan bukan sekedar diucapkan di acara ini, tapi di implementasikan nantinya di hari “H”. Dimana, seluruh dunsanak yang ada di kampung supaya memilih Maymuspi menjadi pemimpin di Padang Pariaman untuk lima tahun ke depan.
Maymuspi, Selasa (25/2) di Pariaman mengataka, ia menghargai apa yang disampaikan Ketua IPPIL Jakarta di acara akbar ke 3 di TMII tersebut.
Disebutkan Maymuspi, apabila ia telah mendapatkan parpol pengusung dan punya pasangan dan ditetapkan sebagai calon bupati, ia akan tetap amanah.
Namun demikian, apa yang disampaikan Ketua IPPIL Jakarta dan warga rantau, besar harapan tertumpang harapan, nantinya bisa diwujudkan.
“Saya minta, dunsanak rantau, khususnya IPPIL Jakarta supaya mengajak sanak keluarga dan andai tolan yang ada di kampung menyalurkan hak suaranya padanya di hari H,” pintanya. (agus)