BATUSANGKAR – Sepokok pohon bernama andaleh dengan taksiran usia mencapai seribu tahun, menarik perhatian Kabid Humas Polda Sumbar Kombes Pol. Satake Bayu. Sebelumnya, sudah banyak pejabat sipil dan militer yang berkunjung ke nagari itu.
Saat melakukan kunjungan kerja ke wilayah hukum Polres Kota Padang Panjang, Senin (15/6), Satake menyempatkan diri untuk menyaksikan pohon besar itu di Nagari Andaleh, Kecamatan Batipuah, Kabupaten Tanah Datar. Batipuah merupakan satu dari tiga kecamatan di Luak Nan Tuo yang masuk wilayah kerja Polres Padang Panjang. Dua kecamatan lainnya adalah Batipuah Selatan dan X Koto.
Dengan didampingi sejumlah pejabat di lingkup Polres Padang Panjang dan Pemerintahan Nagari Andaleh, Satake menyempatkan diri memeluk pohon itu dengan sistem salin menyambungkan tangan. Sebelumnya, Satake disambut Kapolres Padang Panjang AKBP Apri Wibowo di Mapolres setempat.
Kasubbag Humas Polres Padang Panjang AKP Witrizawati menjelaskan, selain menyaksikan dari dekat pohon yang menjadi icon Sumatera itu, di nagari itu Satake juga menyerahkan bantuan beras secara simbolis untuk masyarakat terdampak Covid-19.
Pada kesempatan itu, Satake didampingi Waka Polres Padang Panjang Kompol Haidi, Kabag Ops Kompol Rudi Munanda, Kasubbag Dalops Res, dan Kapolsek Batipuah Iptu Halnif.
Sebelumnya, Satake juga menyempatkan diri mengunjungi ladang bawang merah milik Kapolsek Batipuah Selatan Ipti John Hendri di Nagari Tambangan, Kecamatan X Koto. Perkebunan itu dijadikan proyek percontohan ketahanan pangan di lingkup Polres Padang Panjang. (mus)