Selanjutnya, kamu akan mendapatkan pinjaman dengan suku bunga yang kompetitif. Apabila pinjaman kamu disetujui, kamu akan terima pencairan dalam waktu kurang dari 1 hari.
Dan buat kamu yang tertarik dengan pinjaman KSM dari Bank Mandiri, syaratnya cukup mudah, yakni:
- Warga Negara Indonesia (WNI)
- Berusia Minimal 20 tahun
- Penghasilan minimal 3 juta per bulan
- Masa kerja minimal 1 tahun.
Kalau kamu sudah memenuhi syarat ini langsung aja datang ke kantor cabang Mandiri terdekat.
Untuk kamu yang akan mencairkan pinjaman dari Mandiri KSM sebaiknya juga tahu beberapa biaya pinjaman yang akan muncul nantinya.
Biaya saat pencairan pinjaman ini adalah premi asuransi jiwa, biaya provisi sebesar 1% dari limit kredit, dan biaya administrasi.
2. XTRA Dana dari CIMB Niaga
Rekomendasi pinjaman untuk karyawan kontak berikutnya adalah XTRA Dana dari Bank CMB Niaga. Pinjaman tunai tanpa jaminan ini berani untuk kasih plafon pinjaman sampai dengan 300 juta.
Pilihan tenor atau jangka wakti pinjaman mulai dari 1 sampai dengan 5 tahun.
Adapun besar bunga pinjaman ekstra XTRA Dana dari Bank CMB Niaga akan bergantung pada skor kredit kamu. Mulai dari 0,65% sampai dengan 0,99%.
Bagi nasabah pinjaman dari XTRA Dana juga akan dikenakan biaya administrasi dan biaya asuransi.
Fitur yang paling menarik dari XTRA Dana adalah bisa diajukan via aplikasi secara online.
Kamu bisa mendownload aplikasi “Octo Mobile” dan pilih jumlah pinjamannya sesuai dengan kebutuhanmu.
Kemudian kamu akan mendapatkan approval di hari yang sama tanpa perlu bertemu langsung dengan agen CIMB Niaga. karena pinjaman ini sudah 100% online.