Karyawan Kontrak Merapat! Ini 5 Rekomendasi Pinjaman Kredit Tanpa Jaminan (KTA) yang bisa Diajukan

Karyawan Kontrak Merapat! Ada 5 Rekomendasi Pinjaman KTA (Tanpa Jaminan) yang Bisa Kamu Ajukan
5 Rekomendasi Pinjaman KTA (Tanpa Jaminan) untuk Karyawan Kontrak (Grafis: Topsatu.com, foto: bareksa.com)

Untuk kamu yang akan mengambil pinjaman dari KTA di bank Hana ada beberapa benefit yang bisa kamu dapatkan.

Mulai dari proses yang cepat dan transparan, bunga ringan, cicilan bulanan yang tetap, serta bebas biaya admin.

Provision Fee sebesar 3,5 % hingga tenor yang fleksibel mulai dari 12, 24, 36, 48, hingga 60 bulan.

Buat kamu yang tertarik untuk mengajukan pinjaman di KTA bank Hana dapat dilakukan dengan cara mendatangi kantor cabang bank Hana atau melalui situs resmi dari bank Hana.

Adapun syarat untuk kamu yang akan mengambil pinjaman KTA bank Hana adalah:

  • Warga Negara Indonesia (WNI)
  • Berusia minimal 21 dan maksimal 60 tahun minimal penghasilan sebesar 3,5 juta per bulan
  • Pegawai kontrak dengan masa kerja minimum 2 tahun atau pegawai tetap dengan masa kerja minimum 1 tahun.

Jadi, kamu tenang aja walaupun kamu sedang dalam masa kontrak kamu bisa mendapatkan pinjaman dari bank Hana sampai dengan 200 juta.

5. Tunaiku

Daftar pinjaman terakhir yang bisa diajukan oleh karyawan kontrak adalah Tunaiku.

Tunaiku adalah perusahaan teknologi finansial di bawah naungan bank Amar Indonesia dan kredibilitasnya bagus.

Salah satu buktinya adalah keberhasilan tunaiku menyambut penghargaan Best Finansial Balance Awards tahun 2021 dari The Economic Research.

Tunaiku menawarkan KTA berbasis pinjaman online hingga 20 juta dengan tenor pinjaman maksimal 20 bulan.

Namun sayangnya dibandingkan dengan pinjaman KTA dari bank lain biaya pinjaman KTA tunaiku itu terhitung lebih tinggi.

Ada biaya layanan sebesar 5% yang dipotong dari pencairan pinjaman. Biaya pemeliharaan sebesar Rp 550.000 dan suku bunga 2-5%.

Nah bagi kamu yang terlambat dalam pembayaran, kamu akan terkena denda keterlambatan sebesar 150.000 per bulan.