Hukum  

Kasus Kecelakaan Lalulintas di Pasaman Turun

LUBUK SIKAPING – Kasus kecelakaan lalu lintas (Lalin) di Pasaman menurun. Hal ini dikatakan kapolres Pasaman AKBP Hendri Yahya melalui Kasat Lantas AKP Bezaliel Mendrofa.

AKP Bezaliel mengatakan, jumlah kasus kecelakaan lalu lintas selama 2019 mengalami penurunan dari tahun sebelumnya meski tidak signifikan.

“Tahun 2019 ada 153 kasus Lakalantas dan mengalami penurunan 15,4 persen jika dibandingkan tahun 2018 sebelumnya 181 perkara,” kata Kasat Lantas AKP Bezaliel, Rabu (1/1).

Tidak itu saja, AKP Bezaliel juga menyebutkan, akibat kasus lakalantas, korban meninggal juga mengalami penurunan sekitar 17 persen dengan rincian pada 2019 ada 34 orang dan 2018 ada 41 orang.

Selain itu, laka ringan akibat lakalantas juga menurun yaitu mencapai 14 persen dengan rincinan 305 orang laka ringan di 2018 dan 262 orang laka ringan di 2019.

Sementara kata dia, kerugian materil Rp133.850.000 tahun 2018 sedangkan 2019 kerugian material Rp103.575.000 dan mengalami penurunan 22 persen.

Kasat Lantas AKP Bezaliel Mendrofa mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak atas dukungan dan partisapasi menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas, sehingga di 2019 ini angka lakalantas dan pelanggaran lalu lintas bisa menurun. (yolan)