Limapuluh Kota- Anggota DPR Komisi VI, Hj. Nevi Zuairina menyalurkan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan kepada beberapa kelompok tani dan masjid. Ada 4 lembaga pada Medio Desember tahun ini yang mendapat bantuan atas aspirasi yang disambungkan olehnya yang kemudian dapat terealisasi.
“Alhamdulillah, bantuan CSR atau TJSL ini dapat terus berlanjut realisasinya hingga di penghujung tahun 2022 ini. Bantuan dari PLN dan Bukit Asam ini untuk para kelompok Tani dan Masjid. Semoga, bantuan ini bisa dimanfaatkan sebaik-baik mungkin untuk pembangunan sarana dan prasarana setiap lembaga untuk mencapai tujuan kelompok maupun masjid,” tutur Nevi.
Legislator dari Daerah Pemilihan Sumatera Barat II ini mengatakan, penyerahan bantuan atas pengajuan permohonan Kelompok Tani Kulik Manih, Kelompok Tani Samo Yaqin, Kelompok Tani Anjalai dan Masjid Darul Falah.
“Penyerahan bantuan ini disalurkan melalui proses yang panjang mulai pengajuan permohonan hingga survei oleh BUMN yang akan menyalurkan. Saya berterima kasih kepada PLN dan Bukit Asam yang kemudian merespon ajuan dari kelompok tani dan Masjid dari Sumatera Barat, sehingga nantinya diharapkan akan memberi manfaat sebesar-besar kepada kelompok atau lembaga untuk mengembangkan organisasinya,” ungkap Nevi.
Anggota DPR yang kini juga di Badan Anggaran ini memberi pesan kepada lembaga penerima, agar berbagai aktivitas sesuai dengan kebutuhan lembaga masing-masing mulai dari sarana termasuk masjid dapat terpenuhi dan juga memberi manfaat kepada masyarakat sekitar.
“Yang kelompok tani diharap mampu meningkatkan produksinya, sehingga secara lokal akan berkontribusi kepada ketahanan pangan daerah. Sedangkan Institusi Masjid mampu meningkatkan pelayanan kepada masyarakat akan kebutuhan ibadah dan pendidikan keagamaan,” tutup Nevi Zuairina. (***)