PADANG PANJANG – Kantor Kementerian Agama Kota Padang Panjang mengadakan sosialisasi Pengarusatamaan Moderasi Beragama dan Wawasan Kebangsaan, Selasa (16/2) di Wisma Pangeran, Padang Panjang. Kegiatan yang diikuti kepala KUA, penyuluh fungsional dan non PNS itu dibuka Kakankemenag H. Gusman Piliang.
Kakankemenag dalam kata sambutannya menyampaikan apresiasi kepada penyuluh yang telah menjalankan tugas kepenyuluhan dengan baik, termasuk dalam bidang kerukunan beragama. Dengan peran yang dijalankan penyuluh, kerukunan umat beragama di Padang Panjang berjalan baik.
Meski telah berjalan baik, namun upaya menjaga kerukunan harus tetap dilakukan. Para penyuluh harus berkesinambungan memberikan penyuluhan kepada masyarakat agar tidak muncul tindakan yang bisa merusak kerukunan.
Dalam upaya menambah wawasan penyuluh tentang upaya menjaga kerukunan, maka Kemenag Padang Panjang mengadakan sosialisasi Pengarusatamaan Moderasi Beragama dan Wawasan Kebangsaan.
“Dengan adanya kegiatan ini diharapkan peran penyuluh dalam menjaga kerukunan ke depan semakin baik. Mari bantu pemerintah dalam menjaga kerukunan antar dan intern umat beragama,” katanya.
Kasi Bimas Islam Syaiful Arifin menyebutkan, sosialisasi itu menghadirkan tiga orang narasumber. Kakankemenag Gusman Piliang menyampaikan materi tentang moderasi beragama dalam pandangan Islam untuk menjaga kerukunan umat beragama.
Kemudian Kabid Kesbangpol Kota Padang Panjang Enki Trinanda dengan materi antisipasi radikalisme di tengah masyarakat, serta Kasi Penyuluh Kanwil Kemenag Sumbar DR. Thomas Febria dengan materi peran penyuluh agama sebagai pionir moderasi beragama dan wawasan kebangsaan. (Jas)