Padang  

Ketua KAN Lubuk Kilangan : Semen Padang Konsisten Salurkan Dana Forum Nagari

PADANG – Ketua KAN Lubuk Kilangan Basri Dt Rajo Usali juga mengaresiasi PT Semen Padang yang terus konsisten menyalurkan dana Forum Nagari.

Untuk itu, dia pun juga mengajak masyarakat sekitar perusahaan untuk mendukung kinerja PT Semen Padang menjadi lebih baik lagi.

“Kalau kinerjanya semakin meningkat, tentu kita sebagai masyarakat lingkungan Semen Padang akan merasakan manfaat yang lebih besar lagi. Jadi, mari bersama-sama mendukung kinerja Semen Padang sebagai perusahaan semen kebangaan kita masyarakat lingkungan, dan juga kebanggaan bangsa Indonesia,” katanya.

Hal itu disampaikan saat PT Semen Padang kembali menyalurkan dana sebesar Rp3 miliar kepada 14 pengurus Forum Nagari yang tersebar di empat kecamatan di Kota Padang.

Penyerahan dana itu dilakukan Direktur Operasi PT Semen Padang Indrieffouny Indra di sela-sela Launching Program Forum Nagari tahun 2023 di Wisma Indarung Semen Padang, Selasa (29/8/2023).

Hadir pada acara itu Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Kota Padang Didi Aryadi, yang hadir mewakili Walikota Padang Hendri Septa.

Juga hadir Camat Lubuk Kilangan Elfian Putra Ifadi, Camat Pauh Yoserizal, Ketua KAN Lubuk Kilangan Basri Dt Rajo Usali, Ketua KAN Limau Manis H.Zulkifli Dt.Gamuyang, seluruh Lurah yang ada di lingkungan perusahaan, serta pengurus Forum Nagari dan LPM di lingkungan perusahaan PT Semen Padang.

Kepada pengurus Forum Nagari, Basri mengimbau agar memaksimalkan dan mempertanggungjawabkan dana Forum Nagari yang diberikan PT Semen Padang untuk pemberdayaan masyarakat.

“Kita beruntung menjadi bagian dari masyarakat lingkungan Semen Padang. Jadi, jangan sampai disia-siakan apa yang diberikan oleh Semen Padang ini,” ujarnya. (*)