PARIK MALINTANG – Kepala Dinas Kesehatan Padang Pariaman, Yutiardi Rivai mengatakan, saat ini pesejumlah pegawai klinik dan tenaga medis di Puskesmas Pasa Usang menjalani isolasi mandiri.
“Ini dilakukan karena mereka pernah kontak dengan pasien covid-19. Sebanyak 47 orang yang pernah kontak dengannya harus menjalani isolasi mandiri,” kata Yutiardi, Rabu (22/4).
Lebih jauh Yutiardi menyebutkan, ke 47 warga itu kini masuk dalam daftar Orang Tanpa Gejala (OTG) dan, diwajibkan menjalani isolasi dan rapid test
Sebelumnya satu warga Padang Pariaman HK positif terpapar virus korona. Ia merupakan garin masjid di daerah Kasang, Kecamatan Batang Anai.
“Sesuai hasil tes swab dari Labor Fakultas Kedokteran Unand, Padang, HK dinyatakan positif korona. Hasil labornya baru keluar,” kata Yutiardi.
Pada 15 April lalu, HK demam dan pergi berobat ke klinik di Duku. Merasa demamnya tidak turun, dua hari kemudian, HK kembali ke klinik tersebut.
Pada 19 April lalu, kondisinya HK tampak memburuk, hingga akhirnya pihak klinik merujuknya berobat ke Rumah Sakit Unand. Saat itulah diambil tes swabnya. Sebelumnya HK juga sempat berobat ke Puskesmas Pasa Usang. (darmansyah)