Dharmasraya – Guna meningkatkan pengetahuan dan pemahaman masyarakat terhadap Pancasila, Undang-undang Dasar 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia, dan Bhinneka Tunggal Ika, anggota DPR RI, Suir Syam sosialisasikan empat pilar MPR RI di balai pertemuan Nagari Sungai Duo, Kecamatan Sitiung, Kabupaten Dharmasraya, baru- baru ini. Kegiatan itu diikuti tokoh muda, bundo kanduang nagari setempat.
Mantan Walikota Padang Panjang dua periode ini menjelaskan, empat Pilar MPR RI adalah Pancasila, sebagai dasar negara, landasan ideologi, falsafah, etika moral serta alat pemersatu bangsa, Undang-undang Dasar Negara Republik tahun 1945 sebagai landasan konstitusional Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) sebagai konsensus yang harus dijunjung tinggi serta Bhinneka Tunggal Ika sebagai semangat pemersatu dalam kehidupan berbangsa yang mejemuk.
“Indonesia hingga saat ini masih tegak berdiri dan bersatu karena rasa kebersamaan seluruh elemen bangsa yang terus terjalin antar generasi. Substansi empat pilar MPR RI ini bukan sesuatu yang baru, tetapi semangat yang sudah tertanam lama dalam jiwa bangsa ini,” ungkap Suir Syam dalam kegiatan tersebut.
Menurutnya, upaya yang harus dilakukan adalah memahami dan mengamalkan nilai-nilai empat pilar MPR RI secara konsisten. Sehingga, mampu menumbuhkan komitmen yang kuat bagi seluruh komponen bangsa.
” Selain itu, melalui pengamalan nilai- nilai empat pilar, diharapkan bisa mengukuhkan jiwa kebangsaan, nasionalisme dan patriotisme generasi penerus bangsa. Empat pilar dapat menjadi panduan efektif dan nyata jika semua pihak konsisten mengamalkan dalam arti seluas luasnya,” terangnya.
Lanjut Suir Syam, nilai-nilai empat pilar kebangsaan harus selalu ditanamkan di sanubari seluruh bangsa Indonesia, dan diimplementasikan untuk mempersatukan bangsa menuju cita-cita luhur merdeka berdaulat adil dan makmur.
“Dengan nilai-nilai yang terkandung dalam empat pilar kebangsaan ini, merupakan jalan menuju terwujudnya cita-cita luhur pendiri bangsa ini,” pungkasnya. (Roni)