Sementara itu Ketua DPW LDII Sumatera Barat M Ari Sultoni mengatakan potensi bahari di Sumatera Barat cukup besar dengan wilayah laut sebesar 186.580 kilometer persegi dan panjang garis pantai 1973,246 km.
Selain itu pulau-pulau kecil sebanyak 185 buah tersebar di tujuh daerah di Sumbar yang memiliki wilayah perairan laut melliputi Kota Padang, Pariaman, Kabupaten Pesisir Selatan, Kabupaten Padang Pariaman, Kabupaten Agam, Kabupaten Kepualuan Mentawai dan Pasaman Barat.
“Kita mencoba belajar ke LDII Banten untuk membuat program menghadap ke laut yang dicanangkan Presiden Joko Widodo. Ini salah satu bagian program wawasan yang patut ditiru karena wilayah laut Sumbar begitu potensial,” kata dia. (benk)