Selama periode tersebut, lanjut Audy, amat banyak tugas dan prestasi yang telah ditorehkan demi memajukan daerah serta menyejahterakan masyarakat.
“Kami juga mengucapkan terima kasih karena tanpa adanya peran DPRD maka pemerintah provinsi tidak akan mampu menjalankan roda pemerintahan,” kata Audy.
Ia berharap, jika pun ada anggota DPRD Sumbar yang tak kembali duduk pada periode baru Tahun 2024-2029, ia meminta agar tetap berkontribusi dan memberikan manfaat di tengah masyarakat. (*)