Melalui Rapimwil, Afrizal Yaman Ditetapkan Jadi Penjabat Ketua LDII Sumbar

Ketua Umum DPP LDII KH Chriswanto Santoso (kanan) memberikan pataka kepada Penjabat Ketua DPW LDII Sumbar Afrizal Yaman dalam Rapat Pimpinan Wilayah (Rapimwil) LDII Sumbar pada Sabtu (26/3).

Rapimwil ini merupakan momen penting, karena pengurus saat ini produk Muswil 2019 saat pandemi COVID-19 belum terjadi dan saat ini terjadi perubahan lingkungan strategis yang berdampak pada krisis kesehatan lalu ekonomi dan bisa saja berdampak sosial.

“Bisa saja terjadi krisis sosial dan LDII Sumbar harus berperan aktif, membantu pemerintah memberikan manfaat kepada masyarakat Sumbar,” kata dia.

Dirinya optimistis Afrizal Yaman mampu menuntaskan tugas yang telah diberikan kepada dirinya sebagai Penjabat Ketua DPW LDII SUmbar. Dirinya memiliki jiwa kepemimpinan yang mampu rangkum jadi keputusan. Pemimpin harus mampu menjalin komunikasi internal dan eksternal yang baik.

“Mari duduk bersanding bukan bersaing, saling rangkul bukan memukul. Dalam waktu enam bulan ini silahkan bekerja keras melanjutkan apa yang telah dilakukan pengurus sebelumnya dan jalin komunikasi legal dengan pemangku kepentingan untuk merealisasikan target dan program yang ada,” kata dia. (benk)